Gejala sifilis
Gejala dan tanda dari sifilis banyak dan berlainan. Gejala Sifilis biasanya mulai timbul dalam waktu 1-13 minggu setelah terinfeksi. Gejala bisa berupa merasa tidak enak badan (malaise), kehilangan nafsu makan, mual, lelah, demam dan anemia. Penyakit Sifilis pada laki-laki lebih terlihat gejalanya dibandingkan dengan perempuan.
Berikut adalah 4 tahapan Sifilis:
- Fase Primer. : Terbentuk luka atau ulkus yang tidak nyeri (cangker) pada tempat yang terinfeksi; yang tersering adalah pada penis, vulva atau vagina.
- Fase Sekunder :Fase sekunder biasanya dimulai dengan suatu ruam kulit, yang muncul dalam waktu 6-12 minggu setelah terinfeksi.
- Fase Laten. Setelah penderita dari fase sekunder, penyakit akan memasuki fase laten dimana tidak nampak gejala sama sekali. Fase ini bisa berlangsung bertahun-tahun atau berpuluh-puluh tahun atau bahkan sepanjang hidup penderita.
- Fase Tersier : Pada fase tersier penderita tidak lagi menularkan penyakitnya. Bila tidak diobati dengan benar, sifilis dapat menyebabkan efek serius seperti kerusakan sistem saraf, jantung, atau otak.
0 Responses to "Seputar Gejala Sifilis"
Posting Komentar